Advertisement
Pengertian Galaksi
Galaksi adalah kumpulan bintang, planet, gas, debu, nebula, dan benda-benda langit lainnya yang membentuk "pulau-pulau" di dalam ruang hampa jagat raya. Galaksi yang sudah diketahui manusia ada empat.
- Galaksi Bimasakti : Galaksi Bimasakti adalah galaksi yang kita tempati termasuk mahatari sebagai anggotanya. Galaksi Bimasakti dinamakan Milky Way dengan diameter 120.000 tahun cahaya berbentuk spiral.
- Galaksi Awan Magellan : Galaksi Awan Magellan adalah galaksi yang terdekat dengan Bimasakti. Jarak keduanya adalah 160.000 tahun cahaya.
- Galaksi Andromeda : Galaksi Andromeda berdiameter 180.000 tahun cahaya, jarak dengan Bimasakti adalah 2.200.000 tahun cahaya.
- Galaksi jauh : Galaksi jauh terletak lebih dari 10.000 tahun cahaya dari Bimasakti.
Ciri-ciri galaksi
1. Mempunyai cahaya sendiri.2. Mempunyai bentuk-bentuk tertentu.
3. Antargalaksi berjarak jutaan tahun cahaya.
4. Galaksi lain terlihat di luar galaksi Bimasakti.
Galaksi Bimasakti
- Inti Galaksi Bimasakti terletak di arah gugusan bintang sagitarius ± 35 juta tahun cahaya dari matahari.
- Bimasakti berbentuk keping atau roda cakram, dan porosnya sebagai inti sistem.
- Corak atau struktur spiral dengan massa lebih kurang 100 miliar massa matahari yang sebagian besar tidak terlihat dalam kabut gelap atau bintang yang hampir padam.
- Garis tengah susunan perbintangan 80.000–10.000 tahun cahaya dan tebalnya 3.000 tahun cahaya sampai mencapai 15.000 tahun cahaya di tengahnya.
- Matahari berada pada jarak 30.000–35.000 tahun cahaya dari pusat sistem galaksi.
- Matahari dengan bintang-bintang lain sebagai sistem lokal dalam ruang matahari berada. Kecepatan berputar 450 km/detik dalam waktu 225 juta tahun (kosmis) untuk sekali berputar lengkap.
jadi penasaran dlm galaksi Milky Way yg begitu luas adakah kehidupan lain selain di Bumi...
BalasHapusMakasih buat informasi'nya
BalasHapus